Jakarta, JRUNALBABEL- Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto disebut tidak akan menemui utusan Capres Petahana Joko Widodo, Luhut Binsar Panjaitan.
Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Andre Rosiade menyebut Prabowo punya agenda internal di kediamannya di Hambalang, Bogor.
“Lihat, Pak Prabowo ada enggak? Memang, yakin Pak Prabowo ada ke Kertanegara hari ini? Beliau ada agenda internal di Hambalang,” kata Andre saat ditemui di Kertanegara, Jakarta, Minggu (21/4/2019).
Andre tak merinci agenda apa yang dilakukan Prabowo di Hambalang. Namun, ia menegaskan saat ini Prabowo dan tim sedang memantau dan melakukan tabulasi terhadap penghitungan suara di semua daerah.
Ia berujar seharusnya hal itu yang juga dilakukan TKN Jokowi-Ma’ruf ketimbang melakukan pertemuan yang belum jelas tujuannya.
“Mari kita sama-sama mengumpulkan C1 plano kita, kita bikin tabulasi, real count kami berapa real count Pak Jokowi berapa. Nanti kita cocokkan di KPU,” terang dia.
Andre mengaku belun tahu apa niatan TKN Jokowi dan Luhut bertemu Prabowo. Namun ia memastikan pertemuan itu tak ada hari ini.
“Saya rasa jelas ya, sampe tadi malam belum ada agenda Pak Prabowo bertemu Pak Luhut dan saya rasa juga agenda kami fokus saat ini bagaimana menyelesaikan perhitungan C1 ya,” jelasnya.
Sebelumnya, Jokowi menyampaikan akan mengirim utusan ke Prabowo usai Pilpres 2019. Direktur Media dan Komunikasi BPN Hasyim Djojohadikusumo menyebut Luhut yang jadi utusan Jokowi dan akan bertemu Prabowo di Kertanegara, Jakarta. (Joy)
Editor: Bobby