JurnalBabel.com – Anggota Komisi II DPR, Ongku Parmonangan Hasibuan, mendorong keterlibatan dan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pemilu 2024. Pasalnya, suksesnya pelaksanaan Pemilu tidak hanya menjadi tanggungjawab Bawaslu sebagai lembaga pengawas Pemilu yang diatur didalam Undang-undang.
“Masyarakat tak hanya sekedar berpartisipasi dalam tahapan pencoblosan di Pemilu. Peran serta masyarakat dalam pengawasan penyelenggaraan Pemilu juga menjadi ujung tombak serta kunci suksesnya pemilu,” kata Ongku saat sosialisasi pengawasan penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), Sumatera Utara (Sumut), kemarin.
Lebih lanjut Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Demokrat menjelaskan, masyarakat merupakan pemilik suara sekaligus penerima manfaat terbesar dari terwujudnya pemilu yang berintegritas.
Dengan terwujudnya Pemilu yang berintegritas, legislator asal Dapil Sumut ini mengharapkan dapat menghasilkan pemimpin dan pemerintahan yang mampu menciptakan kebijakan publik yang memberikan kebermanfaatan secara luas untuk lima tahun kedepan.
(Bie)