JurnalBabel.com – Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Maluku, Hendrik Lewerissa, menyebut Prabowo Subianto -Gibran Rakabuming Raka bakal membangun rumah sakit dan sekolah di setiap kota dan kabupaten.
Pasalnya, ungkap Hendrik, kesehatan dan pendidikan menjadi fokus pasangan Capres – Cawapres nomor urut dua itu di Pilpres 2024. Layanan kesehatan dan pendidikan yang representatif diklaim mampu mencetak generasi emas Indonesia.
“Memasuki era Indonesia emas pastikan generasi Indonesia tumbuh sehat sehingga pemberantasan stunting berhasil. Negara pastikan intervensi program salah satu program unggulan bangun RS dan sekolah representatif di tiap kota kabupaten,” kata Lewerissa seperti dilansir dari Terasmaluku.com, Kemarin.
Pembangunan RS dan sekolah itu termasuk dalam delapan program unggulan Prabowo-Gibran. Tujuannya agar lebih mendekatkan masyarakat yang ada di kabupaten dengan layanan terbaik.
Selama ini akses layanan tersentralisasi pada kota kabupaten atau di Kota Ambon. Menurutnya, masih banyak masyarakat yang tinggal jauh dari pusat layanan kesehatan dan pendidikan.
Selain membangun rumah sakit dan pendidikan, program makan siang dan dan susu gratis juga akan terealisiasi. Ini sebagai upaya untuk menciptakan generasi muda emas Indonesia.
“’Prabowo usung 8 program unggulan diantaranya makan siang dan susu gratis bagi anak di seluruh sekolah dan di pesantren. Kalau asupan gizinya cukup pastikan menekan angka stunting di Maluku,” ujar Ketua TKD Prabowo – Gibran Maluku itu.
Tak hanya anak-anak, program asupan gizi bayi dan ibu hamil pun akan jadi prioritas kinerja Prabowo-Gibran nantinya.
Anggota DPR RI ini pun berharap kerja TKD Maluku di lapangan mampu memberi dampak pada pertumbuhan generasi emas Indonesia di masa datang. (Bie)