JurnalBabel.com – Komisi VIII DPR RI yang diketuai Ashabul Kahfi melakukan kunjungan kerja (Kunker) spesifik dalam rangka peningkatan peran sentra Kementerian Sosial RI di wilayah Sulawesi Selatan, di aula kantor Sentra Wirajaya Makassar, Selasa (8/11/2022).
Ashabul Kahfi yang juga Ketua DPW PAN Sulsel dalam kunjungannya mengatakan bantuan yang tersalurkan merupakan upaya dan peran Anggota Komisi VIII dalam mensejahterakan masyarakat Indonesia, khususnya disabilitas dan orang tidak mampu.
“Kami sangat mengapresiasi Kementrian sosial melalui resos yang telah memaksimalkan upaya pelayanan masyarakat dalam atensi yang dilakukan. Seperti hari ini ada beberapa atensi yang diberikan,” ujarnya.
Ini merupakan bukti hadirnya pemerintah untuk semua agar kesejahteraan dapat tercipta. Atensi yang diberikan sebesar ratusan juta ini terbagi atas beberapa kategori seperti, gerobak atensi, kursi roda, bantuan sembako, motor roda tiga.
Kehadiran Dinas Sosial sangat dirasakan oleh masyarakat terlebih dikucurkannya dana tersebut untuk dipergunakan masyarakat yang memang benar-benar membutuhkan.
Ashabul Kahfi juga membeberkan fungsi dinsos yang tidak hanya menjadi sentra bagi masyarakat berkebutuhan khusus tetapi menjadi pelayan yang memberikan layanan sebaik mungkin.
Terkait anggaran, Ketua Komisi VIII DPR RI ini optimis akan memperjuangkan dana sosial merata untuk seluruh masyarakat. (Bie)
Sumber: makassar.rakyat.news