Jakarta, JurnalBabel.com – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu, bangga dan bersyukur memiliki Anggota DPR RI yang terus bersuara lantang menyuarakan aspirasi rakyat.
Terkini pada Selasa (23/8/2022), saat Sidang Paripurna DPR RI, diwakili Wakil Ketua Fraksi PKS DPR yang juga anggota komisi VII DPR Mulyanto, secara tegas Fraksi PKS menolak rencana pemerintah untuk menaikkan harga BBM.
Hal tersebut disampaikan sederet alasan rasional, obyektif dan berdasarkan data. Di antaranya tentang harga minyak dunia yang sedang turun, potensi ancaman inflasi hingga beban ekonomi rakyat yang akan semakin berat karena belum pulih dari dampak Pandemi Covid-19.
Syaikhu menilai sikap tegas ini sudah tepat, sebab aspirasi yang berkembang di tengah rakyat demikian adanya. Kehidupan mereka sedang sulit. Banyak yang di PHK dan harga sembako melonjak naik. Terbaru, harga telur merangkak dari harga normal.
“Bayangkan, harga BBM belum naik saja, harga telur sudah terlebih dulu naik. Bagaimana nanti saat harga BBM betul-betul dinaikkan? Tak hanya telur, harga-harga kebutuhan pokok lainnya sudah hampir dipastikan ikut naik,” kata Syaikhu dikutip dari akun instagramnya @syaikhu_ahmad, Sabtu (27/8/2022).
Syaikhu mengatakan kita semua tak mau ini terjadi. Semakin berat beban hidup rakyat.
“Sungguh menjadi sebuah musibah bagi rakyat ketika harga BBM naik lalu diikuti dengan dampak dominonya,” ujarnya.
Sebab itulah, tegas Syaikhu, mengapa PKS secara tegas menolak rencana kenaikan harga BBM.
“Dan sikap itu sudah secara jelas disampaikan oleh Anggota F-PKS DPR RI. Semata-mata agar rakyat tidak semakin terhimpit kehidupannya. Mereka berhak mendapatkan keadilan dan kesejahteraan di negeri ini,” pungkas anggota komisi I DPR ini. (Bie)