Jakarta, JurnalBabel.com – Wakil Ketua Komisi II DPR RI sekaligus Ketua DPW PPP Riau, Syamsurizal, tak malu – malu lagi mengakui hasratnya untuk maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Riau tahun 2024.
Dijumpai usai puncak perayaan Harlah ke-49 PPP di Riau, Rabu (5/1/2022), Syamsurizal mengatakan, memang untuk maju mesti mendapat restu dari DPP. Ketum DPP PPP, Soeharso Monoarfa, kata Syamsurizal, telah memberikan izin bagi kader partai yang berpotensi menang untuk maju.
Bahkan, sejak awal, sebut dia, DPP meminta kepada kader yang mau mencalonkan diri sebagai gubernur dan bupati, atau walikota, DPP memberi sinyal akan berikan dukungan sepenuhnya.
“Saya sendiri pribadi, kalau Pileg 2024 pada 21 Februari dan PPP dapat kursi signifikan, kenapa tidak kita manfaatkan situasi ini. Saya akan ikut Pilkada Gubernur, yang akan dilaksanakan 27 November. Jarak dari Pileg ke Pilkada hampir 10 bulan,” kata Syamsurizal yang juga Ketua DPP PPP Bidang Isu Strategis ini.
Saat ini, kata Bupati Bengkalis dua periode itu, dirinya mendapatkan dukungan penuh masyarakat, khususnya masyarakat pesisir. Mulai dari Meranti, Bengkalis, dan daerah pesisir lainnya.
“Tentu ke depannya kita akan menjajaki lagi, untuk Dapil 2. Mulai dari Pelalawan, Kuansing, Kampar, Inhu dan Inhil. Tapi memang, setakat ini kita sudah siap untuk melangkah di Pilgub 2024,” pungkas anggota badan legislasi (Baleg) DPR ini. (Bie)