PANGKALANBARU, JURNALBABEL- Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Wagub Babel) Abdul Fatah mengaku bangga sembari melontarkan pujian saat melepas kontingen asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk mengikuti Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik Nasional pertama yang akan berlangsung di Kota Ambon, Maluku, pada 27 Oktober hingga 2 November 2018, Rabu (24/10/2018).
Di hadapan 66 orang utusan yang siap bertolak ke Ambon dari bandara Depati Amir Pangkalanbaru, Bangka Tengah, Abdul Fatah memuji perjuangan tim Pesparani Katolik yang telah menyiapkan diri selama ini untuk event nasional yang rencananya akan dibuka oleh Presiden Jokowi tersebut.
Politisi NasDem itu berharap, tim Pesparani asal Babel nantinya dapat menampilkan yang terbaik dan mengharumkan nama Babel yang selama ini dikenal sebagai daerah yang toleran dan harmonis.
“Sesui dengan cita – cita kita semua, mari Tim Pesparani Babel, carilah ilmu, wawasan. Saya berharap disana (Ambon-red), kalian bisa meraih kemenangan, bisa mengharumkan nama daerah kita, Babel. Inilah harapan kami, ” kata Abdul Fatah didampingi Kepala Kasbangpol Babel Tarmin, Kepala Biro Humas dan Protokol, KA.Cholil dilansir Babelprov.go.id
Ketua Pesparani Babel, Sarjulianto, menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel yang telah memberikan dukungan kepada Tim Pesparani termasuk kehadiran Wagub Abdul Fatah yang melepas keberangkatan tim Pesparani.
“Terima kasih kepada para donatur yang telah mendanai keberangkatan ini, dan juga pihak lain yang membantu dalam keberangkatan tim ini. Begitu juga kepada Bapak Wagub Abdul Fatah yang bersedia mengantar dan memotivasi kami semua untuk bertanding ke Ambon nanti,” pungkas Sarjulianto.
Editor: Stef Lopis