JurnalBabel.com – Anggota Komisi VIII DPR, Muhammad Husni, mendorong penguatan kesiapsiagaan bencana gunung merapi dalam kunjungan spesifik Komisi VIII DPR RI ke Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Kamis(22/1/2026).
Menurutnya, gunung merapi di Yogyakarta merupakan daerah wisata, maka perlu adanya peningkatan penjagaan dan pengamanan gunung merapi.
“Ini mengingat gunung merapi terus menunjukkan aktivitas vulkanik berupa erupsi efusif,” kata Husni.
Politisi Partai Gerindra ini juga menegaskan pentingnya penguatan mitigasi bencana yang terkoordinir antara BMKG yang memberikan peringatan dini apabila terjadinya tanda-tanda erupsi.
“Sekaligus peran BNPB dalam menentukan jarak dan jalur evakuasi,” ujarnya.
Melalui dialog dan kunjungan kerja ini, kata Husni, Komisi VIII DPR RI mendorong kesiapsiagaan daerah dalam menghadapi ancaman bencana dengan dilakukannya penguatan mitigasi bencana.
“Penguatan mitigasi bencana melalui kesadaran dan kesiapan Sumber Daya Manusia, kesiapan infrastruktur dan koordinasi lintas sektor,” pungkas legislator asal dapil Sumatera Utara ini.
