Jakarta, JurnalBabel.com – Presiden DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu, menilai penting bagi partai yang tergabung dalam Koalisi Perubahan untuk memenangkan kursi legislatif.
Menurutnya, hal itu diperlukan agar ketika pasangan Anies Rasyid Baswesan-Abdul Muhaimin Iskandar (AMIN) menang, kebijakan yang dibuat dapat berjalan baik.
“PKS mengusung Anies sejak beliau jadi gubernur DKI Jakarta. Ada pengalaman di mana kebijakan Anies yang bermanfaat ditolak oleh legislatif (DPRD DKI) karena minimnya kursi partai koalisi. Ini menandakan betapa pentingnya kursi legislatif dimenangkan oleh partai koalisi,” kata Syaikhu dalam siaran persnya, Ahad (7/1/2024).
Sebab itu, Syaikhu mengincar target peningkatan kursi PKS di DPR RI. Menurut dia, jika hal itu tercapai, kebijakan prorakyat dari pasangan Amin dapat berjalan dengan baik. Hal itu karena didukung oleh partai koalisi di parlemen yang menguasai mayoritas kursi.
“Dalam hal ini saya berharap adanya peningkatan kursi PKS di DPR RI, supaya kebijakan-kebijakan pro rakyat dari pasangan AMIN bisa berjalan dengan baik,” ujar Syaikhu.
Syaikhu juga mensosilisasikan kampanye gagasan PKS, yaitu Pangan Murah, Kerja Gampang, Sehat Mudah. Ia menyampaikan betapa pentinganya kemenangan di legislatif bersamaan menangnya eksekutif.
(Bie)