JurnalBabel.com – Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara menggelar Sapa Haji Tahun 2022 Angkatan IV serta Jagong Masalah Haji dan Umrah (Jamarah) Angkatan IV.
Anggota Komisi VIII DPR Fraksi Partai Gerindra, Muhammad Husni, mengatakan dua kegiatan tersebut bertujuan untuk memberitahukan kepada jamaah terkait penyelenggaraan haji tahun 2022, tentang pemondokan, makanan, transportasi, pembiayaan, daftar tunggu dan lainnya. Hal ini terkait salah satu tugas anggota DPR RI yakni pengawasan.
“Secara umum, penyelenggaraan haji tahun 2022 berjalan baik. Misalnya saja, satu kamar bisa menampung empat orang jamaah, kamar mandi di dalam. Lalu, kalau khusus Sumut daerah pemondokannya di Rauddah,” kata Husni dilansir dari akun resmi instagram fraksipartaigerindra, Jumat (4/11/2022).
Lanjut Husni, untuk makan satu hari tiga kali dan menu kateringnya sudah hampir sesuai dengan lidah orang Indonesia. Sedangkan untuk transportasi umum dari masjid ke hotel selalu ada.
“Masalah pembiayaan haji, lebih kurang Rp98 juta tapi jamaah haji hanya membayar kira-kira Rp36 juta. Sedangkan sisanya, berasal dari hasi kelola uang jamaah dan lannya,” ujarnya
Dirinya berharap untuk penyelenggaraan haji tahun 2023 kuota bisa penuh, jamaah lansia yang berusia 65 tahun diharapkan bisa melaksanakan haji.
“Kita juga berupaya agar kenaikan biaya haji tidak terlalu besar, karena memang gambarannya ada kenaikan,” tutupnya.
Sekedar informasi, pada penyelenggaran ibadah haji 2022, pemerintah Arab Saudi memberlakukan aturan pembatasan usia calon jamaah haji dibawah 65 tahun, akibat adanya pandemi Covid-19.
(Bie)