Koba, Jurnalbabel.com – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman melantik 98 orang pejabat terdiri dari 75 orang untuk Jabatan Pemimpin Tinggi (JPT) Pratama, Administrator dan Pengawas dan 23 orang untuk Pengangkatan Pertama dalam Jabatan Fungsional, Jumat (30/12/2022).
Algafry Rahman mengingatkan agar promosi dan rotasi ini tidak diartikan sebagai sesuatu yang memiliki konotasi negatif, tapi sebagai wahana untuk lebih meningkatkan disiplin dan etos kerja dalam melaksanakan tugas yang dipercayakan.
“Para pejabat yang hari ini dilantik merupakan Aparatur Sipil Negara terpilih, yang dinilai dari berbagai aspek memiliki kompetensi mumpuni dalam mengemban tugas dan tanggung jawab dalam jabatan yang diamanatkan, serta aparatur yang dipandang cakap dan mampu dalam mempercepat terwujudnya Bangka Tengah yang semakin unggul,” ujar politikus Beringin itu.
Algafry lantas berpesan kepada seluruh pejabat yang baru dilantik agar menjaga kepercayaan yang diberikan dengan benar-benar berkontribusi positif bagi percepatan peningkatan kinerja perangkat daerah masing-masing.
“Saya berharap seluruh pejabat yang baru dilantik agar dapat melaksanakan fungsi-fungsi kepemimpinan dengan baik, dengan tetap melakukan konsultasi ke atas serta koordinasi ke samping, dan yang paling penting bekerja sesuai visi misi Kabupaten Bangka Tengah,” harapnya.