Jakarta, JurnalBabel.com – Anggota Komisi X DPR, Debby Kurniawan, mendukung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mewacanakan pengajukan visa dari Warga Negara Asing (WNA) yang ingin ke Indonesia, terutama yang dari China, bisa melalui aplikasi atau platform seperti TikTok.
“Aplikasi apapun bentuknya, pada prinsipnya adalah memudahkan proses. Jika hal tersebut memudahkan maka harus kita dukung bersama,” kata Debby kepada wartawan, Jumat (3/2/2023).
Politikus Partai Demokrat ini menilai dengan pernyataan Menparekraf yang bilang akan menggunakan aplikasi tik tok karena di aplikasi itu sudah memakai AI (Artificial Intelligence) yang dapat mem-profile seseorang.
Apalagi dengan ia bilang juga akan berkoordinasi dengan pihak Imigrasi itu menurutnya, menjadi langkah maju agar WNA akan berkunjung ke Indonesia dapat visa dengan mudah, namun tentunya harus melewati sejumlah proses keamanan harus terjamin pastinya.
“Kalau saya perhatikan pernyataanya menyebut aplikasi tik tok dan aplikasi visa kan berbeda, tapi kalau memang ingin dikolaborasi dengan perpaduan antara keduanya silahkan saja, namun patut diingat ide ini sebenarnya bagus jadinya, tapi harus bisa terjamin keamanannya,” ujar legislator dapil jatim X ini.
Sebelumnya, Kemenparekraf mewacanakan pengajukan visa dari Warga Negara Asing (WNA) yang ingin ke Indonesia, terutama yang dari China, bisa melalui aplikasi atau platform seperti TikTok.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengungkapkan, sejumlah inovasi harus dilakukan untuk mencapai target wisatawan mancanegara yang jumlahnya mencapai 7,4 juta orang atau naik dua kali lipat dibanding tahun lalu.
Politikus Partai Gerindra ini mengaku telah berbicara dengan Dirjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Silmy Karim, terkait wacana aplikasi seperti TikTok untuk WNA, terutama dari China, mengajukan visa ke tanah air.
“Karena tutorialnya kan bisa pakai TikTok mengenai e-VoA. Nah di ujungnya itu, kalau kita kerja sama dengan TikTok mungkin ada button yang bisa langsung (apply visa). Tiktok itu kan pakai AI (Artificial Intelligence) mem-profile kita, mungkin kerja sama dengan platfom seperti itu akan memudahkan kunjungan, apalagi Tiktok menjadi aplikasi yang populer di Tiongkok,” kata Sandiaga, Kamis 2 Februari 2023.
(Bie)