Dendang, Jurnalbabel.com– Bupati Bangka Barat Markus menyampaikan duka cita mendalam atas berpulangnya Kepala Bidang (Kabid) Penanaman Modal pada Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (DPM NAKERTRANS) Kabupaten Bangka Barat, Dasvin Bin Jauhari, Kamis (17/9) sore.
Ucapan duka orang nomor satu di Bangka Barat itu disampaikan saat melayat ke rumah duka yang beralamat di desa Dendang kecamatan Kelapa.
“Kita serahkan semuanya kepada Tuhan, semoga Tuhan memberkati dan menempatkan almarhum Pak Dasvin di sisi-Nya. Kepada keluarga kiranya dapat menerima dengan tabah, sabar seraya melanjutkan perbuatan baik yang selalu almarhum lakukan semasa hidupnya. Atas nama pribadi, keluarga dan pemerintah kabupaten Bangka Barat saya mengucapkan turut berdukacita sedalam-dalamnya bagi keluarga yang ditinggalkan,” ucap Markus.
Politikus PDI Perjuangan itu mengenang almarhum Dasvin Bin Jauhari sebagai sosok periang yang sudah dikenal lama.
“Saya sudah lama kenal almarhum sejak dulu masih di dewan,” kata Markus di rumah duka.
Sebelum meninggal, almarhum Dasvin Bin Jauhari bertugas di Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (DPM NAKERTRANS) Kabupaten Bangka Barat sebagai Kabid Penanaman Modal.
Kabar berpulangnya almarhum disampaikan Kepala DPM Nakertrans Bangka Barat Rosdjumiati lewat group Forum OPD Babar pukul 16.05 Wib.
“Innalillahi wainnailaihi roojiun. Telah meninggal dunia Pak Dasvin, Kabid PM DPM Nakertrans di RSUD Sejiran Setason sekitar pkl 15.30. Semoga alm husnul khotimah, aamiin yra..,” tulis Rosdjumiati.
“Innalillahi wainnailaihi roji’un, turut berduka, semoga almarhum Pak Dasvin diampuni segala kesalahannya, diterima seluruh amal ibadahnya dan ditempatkan disurgaNya Alloh SWT. Aamiin,” ucap Pj Sekda Hartono.
Turut mendampingi layatan Bupati Markus, Asisten Pemerintahan dan Sosial M. Soleh serta sejumlah kepala OPD. (Tua’h)