Jakarta, JurnalBabel.com – Pakar komunikasi politik, Hendri Satrio, merasa kasihan jika pemerintah benar-benar mengusulkan penyedia jasa pinjaman online (pinjol) menyasar langsung pembiayaan ke sektor UMKM (usaha mikro, kecil, dan menengah).
Pasalnya, kata dia, para pelaku UMKM ini terkadang modal berasal dari kantong pribadi bukan dari hasil hutang.
Lebih lanjut pria yang biasa disapa Hensat ini mengatakan, apabila usulan itu direalisasikan lalu pelaku UMKM tidak bisa membayar, maka akan didatangi oleh penagih hutang. Alhasil, pelaku UMKM menjadi stres.
Sebab itu, Hensat meminta Pemerintah mencari solusi lain untuk menyelamatkan pelaku UMKM yang kondisinya sedang tidak baik-baik saja.
Demikian dikatakan oleh Hensat menanggapi usulan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie, yang meminta penyedia pinjol menyasar pembiayaan ke sektor UMKM.
Menkominfo mengusulkan hal itu karena saat ini akses permodalan masih menjadi tantangan para pelaku UMKM. Sebab, tak semuanya memiliki akses pembiayaan ke lembaga keuangan formal, seperti perbankan.
“Jadi lebih baik pemerintah cari solusi lain untuk menyelamatkan UMKM. Jangan diusulkan pakai pinjol,” kata Hensat dalam akun tiktoknya, Ahad (4/8/2024).
Hensat menambahkan, usulan Menkominfo ini dapat menimbulkan persepsi yang keliru, yakni penyedia jasa Pinjol itu akan beranggapan bahwa ini program pemerintah.
“Dia (jasa Pinjol-red) datang ke UMKM atas anjuran pemerintah, maka UMKM ini perlu meminjam dari Pinjol. Kan kasihan ya UMKM,” ujarnya.
Hensat lebih setuju pemerintah membantu permodalan pelaku UMKM namun jangan melalui Pinjol.
“Kasihan nanti ada gesekan. Belum lagi urusan sama debt collectornya,” pungkasnya.
Sebelumnya, Menkominfo Budi Arie meminta penyedia pinjol menyasar pembiayaan ke sektor UMKM karena saat ini akses permodalan masih menjadi tantangan para pelaku UMKM. Sebab, tak semuanya memiliki akses pembiayaan ke lembaga keuangan formal, seperti perbankan.
“Intisari digitalisasi ini apa sih? Membuat masyarakat semakin produktif. Kalau soal pinjaman online, ini kan soal cara saja, lewat online, kita mendorong pinjol menyasar yang produktif,” kata Budi Arie di Jakarta, Kamis (1/8/2024).
Budi Arie menilai masalah permodalan sebetulnya bukan masalah besar bagi para pelaku UMKM. Sebab, pada dasarnya kreatifitas yang menjadi hal yang paling penting dalam menjalankan bisnis usaha agar bisa dilirik oleh pemodal. (Bie)