Jakarta, JurnalBabel.com – Tanggal 14 Agustus, Indonesia memperingati Hari Pramuka. Tahun ini peringatan Hari Pramuka memasuki usia ke-62.
Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, mengatakan patut bersyukur bahwa gerakan Pramuka telah menjadi bagian tak terpisahkan dalam pendidikan sekolah anak-anak di Indonesia.
“Bahkan kita sendiri, pernah merasakan bagaimana Pramuka dahulu mampu membentuk karakter dasar diri kita menjadi pribadi yang cakap dan terampil, serta peka dan peduli dengan orang lain termasuk terhadap lingkungan,” kata Syaikhu dikutip dari akun instagramnya syaikhu_ahmad_, Senin (14/8/2023).
Anggota Komisi I DPR ini pun juga berharap, bersama Pramuka semoga para tunas muda bangsa menjadi sumber daya manusia yang profesional dan proporsional dalam mendukung pembangunan bangsa di masa depan.
(Bie)