Jakarta, JurnalBabel.com – Tiga pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden sudah resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk bertarung dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Ketiga pasangan yang dimaksudnya yakni, Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (Cak Imin) yang diusung oleh Partai NasDem, PKB, PKS, Partai Ummat dan Partai Masyumi.
Lalu Ganjar Pranowo – Mahfud MD diusung PDIP, PPP, Hanura dan Perindo.
Terakhir Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka diusung oleh Partai Gerindra, Golkar, PAN, Partai Demokrat, PBB, PSI dan Partai Garuda.
Pakar komunikasi politik, Hendri Satrio, pun ditanya dalam akun tiktok pribadinya hendrisatrio23, Rabu (25/10/2023), mengenai kekurangan dari ketiga pasangan capres-cawapres di atas.
Hensat sapaan akrab Hendri Satrio menjawab, ketiga capres-cawapres itu masih ada kekurangannya. Bahkan ia menyebut banyak kekurangannya.
“Mereka itu masih kurang suara, kurang banyak yang memilih,” ungkap Hensat.

Tiga Pasangan Capres-Cawapres 2024. Foto: istimewa
Sebab itu, founder lembaga survei Kelompok Kajian dan Diskusi Opini Publik Indonesia (KedaiKopi) ini menyarankan kepada ketiga pasangan capres-cawapres itu untuk mendekati rakyat yang memiliki hak suaranya di Pemilu 2024.
“Jadi kami-kami nih rakyat Indonesia, mau pilih kamu,” kata Hensat. (Bie)