JAKARTA,JURNALBABEL.COM – Anggota DPR RI, Firman Soebagyo mengapresiasi atas keberhasilan Pemerintah khususnya Kemenpora telah menyelenggarakan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua dengan sangat baik.
Pasalnya, ditengah ancaman Covid-19 serta keamanan wilayah Papua tidak stabil tetapi Pemerintah dengan langkah politik Presiden Jokowi serta peran lain dimainkan Menpora Zainuddin Amali akhirnya bisa mengakhiri kekahwatiran semua pihak.
“Tak ada gading tak retak tetapi apapun ini kita harus akui dan patut kita berikan acungan jempol dan ini merupakan babak baru dan sejarah baru bagi masyarakat Papua dan dunia international akan tercengang melihat kenyataan ternyata tanah Papua tentram dan damai dengan terselenggaranya PON XX di Papua tanah air Indonesia,” kata Firman kepada wartawam, Sabtu (16/10/2021).
Legislator Partai Golkar ini menyatakan bahwa semua langkah dan kebijakan telah diambil pemerintah Jokowi dalam segalanya di tanah Papua baik pembangunan infrastruktur,ekonomi ini semua akan bisa menjawab gonjang ganjing politik terjadi di Papua.
Apalagi, pendekatan politik dari pembangunan ekonomi di Papua ternyata lebih mujarab dari pada pendekatan konfrontatif bersenjata justru buang-buang energi dan biaya besar dan korban jiwa.”Oleh karena itu, kita tidak boleh lagi berprasangka buruk tentang Papua,” terangnya.
Firman juga menilai, aneh bahwa ada beberapa masyarakat Papua di Jakarta justru menolak dan minta dibatalkannya penyelenggaraan PON ini dengan dalih keamanan. Tetapi sebaliknya apa yang terjadi justru masarakat Papua sendiri disana bergembira dan diuntungkan dari berbagai hal terutama ekonomi dan sosial.
“Ini sejarah patut kita catat bersama dan seraya kita berdoa semoga event-event baik nasional maupun international lainya akan diselenggarakan lagi di Papua,” tandas Waketum Partai Golkar bid. Sosial ini (Bie)