JurnalBabel.com – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir terus memberikan perhatian dan kepedulian kepada masyarakat melalui pasar murah.
Kali ini, dilaksanakan di jalan Semabung Lama, Gang Mustika 9 RT 04 RW 01 Kelurahan Semabung Lama, Kecamatan Bukit Intan, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Relawan Masyarakat Peduli Bangka Belitung (Babel) sebagai bentuk amanah dari Erick Thohir dalam rangka membantu masyarakat memenuhi kebutuhan sembako dengan harga terjangkau.
Salah satu tokoh masyarakat setempat, Okta, menyampaikan uluran bantuan Erick Thohir melalui program pasar murah membantu masyarakat yang dalam ekonomi sulit.
Menurutnya, warga menyambut dengan antusias kegiatan tersebut dengan berbondong-bondong datang ke lokasi kegiatan mengantri dengan tertib dan kondusif
“Sangat mendukung sekali program ini di mana di saat ekonomi sulit seperti ini dapat meringankan beban masyarakat. Untuk Pak Erick sangat terima kasih sekali dengan kegiatan beliau ini,” ujar Okta, Minggu (25/12/2022).
Menurut pandangan Okta, Erick yang juga tokoh nasional asal Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) itu terkenal dengan kedermawanannya dan tidak canggung turun menemui masyarakat kecil langsung di lapangan.
Sehingga wajar jika kemudian bila Erick Thohir maju sebagai calon pemimpin di negeri ini akan mendapat dukungan dari masyarakat khususnya warga Sumbagsel.
“Karena beliau ini salah satu tokoh nasional dari Sumatera Selatan dan kita juga sangat mendukung beliau mungkin untuk ke depannya jika beliau ingin mencalonkan diri,” ucap Okta.
Sementara itu, Relawan Masyarakat Peduli Babel Asep Septiansyah menyampaikan kegiatan pasar murah yang dibuka pada pagi hari itu langsung disambut dengan meriah oleh masyarakat.
Asep menuturkan, warga sangat berterima kasih dengan kegiatan tersebut, pasalnya adannya pasar murah membantu meringankan beban ekonomi akibat pandemi Covid 19.
“Saya sebagai ketua mengucapkan terima kasih terus terang saya juga mewakili warga dan ulama mengucapkan terima kasih kepada Bapak Erick Thohir selaku tokoh nasional Sumatera bagian Selatan yang telah membantu masyarakat melalui pasar murah ini,” ucap Asep.
Lanjut Asep, kegiatan ini sangat tepat di gelar, karena bertepatan dengan naiknya sejumlah kenaikan harga sembako menjelang akhir tahun 2022.
“Di mana saat ini memang kebutuhan sembako sedang mengalami kenaikkan, ini sangat membantu warga bersyukur menerima bantuan sembako murah ini,” terangnya.
Selain itu, Asep menyampaikan aspirasi dari masyarakat supaya kegiatan pasar murah dapat diagendakan secara rutin.
Kegiatan tersebut, kata Asep secara nyata membantu juga memenuhi warga memenuhi kebutuhan dapur khususnya bagi para emak-emak atau Ibu Rumah Tangga (IRT).
“Harapan kepada Bapak Erick bisa di agendakan menjadi agenda rutin, sering-seringlah khususnya untuk daerah Sumbagsel,” paparnya.
“Warga juga mendoakan Erick sukses dalam setiap langkah ke depan untuk mengabdi dan memperbaiki Indonesia ke depan menjadi lebih baik,” tuntas Asep.
Sebagai informasi, kegiatan pasar murah ini dilaksanakan di sejumlah Kota Kabupaten di Kepulauan Bangka Belitung dengan menyediakan paket sembako murah seharga Rp. 20.000, masayrakat sudah mendapatkan paket beras premium 2,5 kilogram, gula pasir 1 kilogram dan minyak sayur 1 liter.
(Bie)