Jakarta,JURNALBABEL – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyakini jika debat capres akan diselenggarakan pekan ini mampu dijalankan baik oleh capres petahana Jokowi saat melawan Prabowo Subianto.
Sekedar informasi, debat ke empat kali ini akan mengangkat tema isu pertahanan, keamanan dan ideologi. Dan dengan adanya tema ini sangat menguntungkan bagi capres no urut 02 Prabowo Subianto. Pasalnya, latar belakangnya di militer.
“Saya rasa tidak masalah karena Pak Presiden ini kan sudah 4 tahun menjadi Presiden. Jadi sudah ril menangani masalah pertahanan dan keamanan,” ujar Airlangga di DPP Partai Golkar, Kemanggisan, Jakarta Barat, Rabu (27/3/2019).
Sementara itu, menurut Airlangga, kompetitornya belum terbukti dalam menangani kebijakan pemerintah dalam aspek pertahanan dan keamanan.
Oleh sebab itu, Menteri Perindustrian ini mengaku tak risau terkait debat keempat yang mengambil tema ideologi, keamanan, pemerintahan, dan hubungan internasional.
“Yang lain kan baru berusaha menangani pertahanan dan keamanan. Jadi saya rasa kebijakan Bapak Presiden jelas kebijakan pertahanan keamanan, juga jelas pengadaan perlengkapan militer, dan juga keberpihakan terkait keamanan dan pertahanan,” imbuhnya.
Tak Masalah Prabowo Sentil Jokowi
Hal senada juga dikatakan Juru Bicara TKN Jokowi-Ma’ruf, Daniel Johan menilai tak masalah jika capres Prabowo Subianto mengeluarkan sentilan kepada Jokowi di debat pada akhir pekan nanti.
TKN mengatakan Jokowi akan fokus menyampaikan visinya tentang apa saja yang akan dilakukan untuk Indonesia selama lima tahun mendatang jika terpilih lagi.
“Mau disentil atau tidak, bukan masalah bagi Pak Jokowi. Yang utama dalam debat adalah menyampaikan visi lima tahun ke depan, mau dibawa ke mana Indonesia, ” kata Daniel.
Daniel menuturkan hak bagi Prabowo ingin mengeluarkan sentilan atau tidak. Namun dirinya yakin, jika terdapat sentilan, Jokowi mampu menanggapi dengan tenang dan berdasarkan fakta,
“Sepenuhnya kita serahkan ke Pak Prabowo, apa pun pilihan dan pendekatan yang diambil merupakan strategi penuh masing-masing calon. Yang utama untuk Pak Jokowi adalah menyampaikan fakta-fakta dan data apa yang sudah dilakukan. Apapun pendekatannya, Pak Jokowi siap dan akan menjawab dengan tenang berdasarkan fakta,” tutur Daniel.
Soal tema Debat Capres keempat, yakni Ideologi, Pemerintahan, Pertahanan dan Keamanan serta Hubungan Internasional, Daniel menyebut Jokowi telah melakukan kerja nyata terkait kelima hal itu. Dia mencontohkan dalam hal ideologi, Jokowi menunjukan keseriusannya pada Pancasila dengan membentuk Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).
Kemudian terkait pemerintahan, Daniel menyampaikan reformasi di birokrasi semakin terlihat dan rekruitmen aparatur sipil negara (ASN) juga saat ini transparan dan akuntabel.
“Pak Jokowi sangat siap karena sudah banyak yang dilakukan, ada BPIP untuk memperkokoh ideologi Pancasila di masyarakat. Termasuk reformasi birokrasi saat ini yang semakin nyata, melalui rekrutmen ASN yang transparan dan akuntabel,” ucap Daniel.
Dirinya juga menyebut dalam hal hubungan internasional, Jokowi telah membawa Indonesia unjuk gigi di tingkat dunia. Contohnya, terang Daniel, Indonesia selalu menyuarakan dukungan bagi kemerdekaan Palestina dan saat ini Indonesia masuk dalam jajaran anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB.
“Bersama Pak Jokowi dan Kiai Ma’ruf, kita akan semakin all out memperjuangkan kemerdekaan Palestina, sebab Palestina akan selalu ada di helaan nafas diplomasi Indonesia. Pak jokowi juga semakin meningkatkan peran Indonesia di mata dunia, dengan masuknya Indonesia sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB,” ujar politisi PKB ini.
Pada isu pertahanan dan keamanan, Daniel membanggakan kesoliditasan TNI-Polri dan dibentuknya Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) di era pemerintahan Jokowi. “Selama 4 tahun, Pak Jokowi juga terus memperkuat kinerja TNI, Polri, Intelijen. Termasuk keamanan cyber dengan dibentuknya BSSN tahun 2017,” tutup Daniel.
Sebelumnya,Waketum BPN Prabowo-Sandi, Priyo Budi Santoso, mengatakan sejatinya Prabowo akan tampil seperti debat sebelumnya pada debat keempat, Sabtu (30/3) mendatang. Prabowo disebut tetap akan menjaga kesantunan saat menyampaikan gagasannya
“Pak Prabowo akan tetap style-nya seperti kemarin tidak dalam posisi menabuh genderang perang, menyerang atau menjebak kepada Pak Jokowi, tetapi tetap kesantunan yang terukur,” kata Priyo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (27/3).
Namun, dia mengatakan BPN juga menyarankan Prabowo untuk menyentil Jokowi. “Tapi sudah tentu kita menyarankan untuk kali-kali juga, untuk kali-kali ganti kick back untuk bersabar dan santun tetap mempertahankan. Tapi kita tetap menyarankan untuk kali waktu juga menyentil balik,” jelas Priyo
Debat keempat ini akan digelar Sabu (30/3/2019) di Hotel Shangri La, Jakarta. Debat kali ini hanya mempertemukan capres kedua kubu. (Joy)
Editor: Bobby