Jakarta, JurnalBabel.com – Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, berharap para penyandang disabilitas hidup tanpa diskriminasi dan memiliki akses yang setara terhadap semua aspek kehidupan.
Hal tersebut ia sampai memperingati Hari Penyandang Disabilitas Internasional 2023 yang diperingati setiap 3 Desember.
“Hari Penyandang Disabilitas Internasional adalah saat hak-hak penyandang disabilitas hidup tanpa diskriminasi, dan memiliki akses yang setara terhadap segala aspek kehidupan,” kata Syaikhu.
Menurutnya, setiap individu memiliki tempat dan kesempatan yang setara, termasuk para penyandang disabilitas.
“Mari bersama-sama bangun masyarakat yang inklusif, di mana tidak ada yang ditinggalkan. Setiap individu memiliki tempat dan kesempatan yang setara,” jelasnya.
Oleh karena itu, ia juga berharap dunia modern saat ini bisa menciptakan tanpa hambatan dan memberikan peluang setara bagi semua.
“Bersatu dalam aksi untuk menyelamatkan dan mencapai SDGs bagi, dengan dan oleh orang-orang dengan kondisi disabilitas,” ujar Anggota Komisi I DPR ini.
Peringatan Hari Penyandang Disabilitas Internasional ini jadi momen untuk meningkatkan pemahaman tentang isu-isu disabilitas dan memobilisasi dukungan terhadap martabat, hak-hak, dan kesejahteraan para penyandang disabilitas.
Sebab, dahulu penyandang disabilitas kerap berada pada posisi yang tidak dianggap. Akibatnya, mereka sering mendapatkan diskriminasi.
Di Indonesia, komitmen pelaksanaan penghormatan, perlindungan dan pemenuhan hak penyandang disabilitas terwujud dengan lahirnya Undang-Undang (UU) Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas. (Bie)