Jakarta, JURNALBABEL – Senator asal Provinsi DKI Jakarta, Abdul Aziz Khafia di lantik oleh Ketua Majelis Adat Bamus Betawi, Eddie M. Balapraya, sebagai Wakil Ketua Umum Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (Bamus Betawi) masa bakti 2018-2023 , pada Minggu 25 Agustus 2019 di Padepokan Pencak Silat, TMII Indonesia
Dalam pelantikan tersebut turut hadir Yang Mulia Duta Besar Palestina dan Turki, turut hadir Perwakilan Panglima TNI dan Kapolda Metro Jaya serta seluruh elemen masyarakat Betawi, Ormas Pendukung Bamus Betawi, dan hadir pula perwakilan dari Masyarakat Adat Papua, Bugis dan lain lain lain.
Suasana pelantikan sangat kental dengan semangat Nasionalis Religius, sebagai ciri karakter masyarakat Betawi.
Pada kesempatan tersebut pria akrab disapa bang Azis menyatakan bahwa masyarakat Betawi memiliki karakter rempug, luwes dan terbuka, sehingga sulit rasanya membendung keinginan masyarakat yang menginginkan marwah betawi tetap terjaga, maka pelantikan Bamus kali ini makin menegaskan dan menguatkan marwah betawi yang selama setahun belakangan ini mendapat cobaan berupa pemaksaan kehendak beberapa oknum yang mengakpitalisasi Betawi secara simplistik.
“Saya berharap setelah di Lantik, Pengurus Bamus Betawi langsung tancap gas dalam rangka mengemban amanah, PR Kita bannyak, selain agenda politik, Bamus Betawi harus sudah konsen juga pada dunia pendidikan, Kebudayaan, ekonomi, apalagi memasuki dunia ekonomi digital,” kata Aziz Khafia dalam keterangannya, Rabu (28/8/2019).
Lebih lanjut Aziz Khafia berharap Bamus dibawah kepemimpinan H. Zaenudin dan arahan babe Edie Nalapraya dapat terus bergerak memberi maslahat untuk kaum Betawi dan bangsa Indonesia.
“Saya berpesan kepada Gubernur untuk menjadi penengah yang baik di dualisme kepengurusan Bamus Betawi, lihat persoalan ini secara jernih kalau tidak, bersiaplah ditinggal masyarakat Betawi,” tandas Anggota DPD RI ini. (Joy)
Editor: Bobby
Dikirim dari iPhone saya