Jakarta, JurnalBabel.com – Anggota Komisi XI DPR, Wihadi Wiyanto, menegaskan target pertumbuhan ekonomi 8 persen yang dicangkan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto pada 2029 bisa terwujud jika didukung strategi pembangunan yang tepat dan konsisten.
Menurut Wihadi, pertumbuhan ekonomi yang tinggi memerlukan penguatan pada sektor-sektor kunci. Seperti hilirisasi industri, peningkatan industri serta dukungan dark kementerian teknis yang bertanggungjawan dalam program-program strategis nasional.
“Pertumbuhan ekonomi 8 persen itu adalah mendukung program-program pak Prabowo yang saat ini sedang dilaksanakan. Salah satunya adalah masalah hilirisasi, dimana pertumbuhan ekonomi 8 persen tentunya adanya suatu investasi untuk memberikan lapangan kerja,” kata Wihadi dikutip dari video di youtube tvrparlemen, Rabu (23/4/2025).
Wakil Ketua Badan Anggaran DPR itu juga menekankan pentingnya peran Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia memastikan implementasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional atau RPJMN berjalan menyeluruh hingga ke tingkat daerah.
“Dan ini diharapkan memang apa yang disampaikan Kepala Bappenas sangat mempunyai arahan dari pada arah pembangunan 5 tahun kedepan ini, sehingga mencapai 8 persen itu dengan kementerian-kementerian terkait dan teknis,” ujarnya.
Politisi Partai Gerindra ini menambahkan, sinergi antar kementerian teknis dan adanya roadmap yang jelas dalam 5 tahun kedepan menjadi kunci mewujudkan target tersebut.
Seluruh kementerian juga bertanggungjawab terhadap target ini, tidak hanya dalam perencanaan tetapi juga dalam implementasi nyata.
“Perencanaan yang matang dan terukur akan memperkuat pondasi pertumbuhan ekonomi jangka panjang,” pungkas legislator asal dapil Jawa Timur ini.